Lihat Karakter Cewek Dari Cara Dia Ngikat Rambut

Date:

Mengikat rambut memang hal sepele bagi wanita yang memiliki rambut panjang. Akan tetapi dengan melihat cara mengikat rambut, bisa dikatahui beberapa karakter cewek. Bahkan, dengan gaya andalannya itulah yang menjadikan simbol akan dirinya. Adapula yang selalu berganti ikatan rambut sesuai dengan selera, namun hal tersebut tetap menyimpulkan sebagian dari karakter mereka. Gaya ngikat rambut apa saja yang dapat menyimpulkan karakter seorang cewek? Simak ulasannya d bawah ini;

IKAT ATAS

Mengikat rambut ke atas dan tinggi menyimpulkan bahwa seorang wanita memiliki sifat yang percaya diri. Sesuai dengan tinggi ikat yang diaplikasikan, butuh waktu untuk merapikan dan membuatnya terlihat bagus agar percaya diri semakin kuat.

IKAT BAWAH

Kemudian, kebalikan dari gaya sebelumnya yaitu ikat bawah. Wanita yang mengikat rambutnya di bawah adalah tipe wanita yang simple. Selain itu mereka juga efisien, menghargai waktu. Karena mengikat rambut di bawah tidak memerlukan waktu yang lama.

KEPANG SATU

ikat rambut ekor kuda rendah lalu kepang rambut
Wanita yang membuat kepang satu pada rambutnya kemungkinan memiliki sikap yang pemalu. Mungkin rambutnya tidak cocok untuk digerai atau dikuncir biasa, sehingga memilih membentuk kepang satu untuk menutupi kekurangannya.

CEPOL ATAS

Cepol atas ala-alas Raisa menyimpulkan wanita yang perfecksionis. Wanita yang menyepol rambutnya di atas membutuhkan kerapian dan keseimbangan agar cepol tepat di tengah dan atas. So, perfecksionis juga ditunjukkan bahwa gaya ikat rambut tersebut akan mengeksplor bagian leher dan telinga. Biasanya wanita akan membubuhi aksesoris agar lebih sempurna.

CEPOL ALAKADAR DENGAN PULPEN

Cepol dengan pulpen bisa dilihat pada wanita yang memiliki nilai seni tinggi. Ikat rambut yang biasanya tidak rapi tersebut malah menampilkan kesan yang stylish. Selain itu, cepol pulpen juga dilakukan oleh wanita yang menghargai waktu karena sangat efisien.

IKAT DUA

Sudah bisa ditebak bahwa wanita yang mengikat rambut menjadi dua ikatan kanan dan kiri adalah tipe wanita yang cildish. Suka dengan hal-hal yang kekanakan, biasanya pernak-pernik kecil juga menjadi favorit mereka.

IKAT SETENGAH

Selanjutnya, wanita yang mengikat setengah rambutnya adalah tipe wanita mandiri. Gaya terebut biasanya dilakukan wanita karir, cukup simple hanya menemukan bagian kanan dan kiri rambut dan diikat tepat ditengah. Gaya tersebut tidak hanya menampilkan kesan mandiri namun juga dewasa.

CEPOL GALAXY DUA

Kalau gaya yang satu ini adalah gaya anaka jaman now. Mengikat rambut dengan cepol dua galaxy alias bentuknya yang tidak seimbang gaya anak yang ngikutin jaman. Kekinian, yang biasanya dilakukan oleh anak ABG.

CEPOL KECIL SETENGAH

Jika melihat drama korea, pasti akan menemukan gaya rambut seperti ini. Mengikat rambut dengan gaya cepol kecil di atas menandakan bahwa dia maniak drakor. Dari gaya rambutnya aja ditiru apalagi pernak-perniknya, so pasti ada juga beberapa model baju yang mengikuti tren drama korea.

KEPANG DUA

Terakhir. Kepang dua jaman sekarang tidak menandakan bahwa wanita tersebut adalah wanita lugu. Karena banyak variasi yang dipakai dijaman modern untuk kembali menghidupkan budaya seperti kepang dua. Wanita yang mengepang dua rambutnya tipe-tipe wanita suka dengan hal berbau klasik.

Share post:

More like this
Related