Rekomendasi Makanan Kucing Murah Tapi Berkualitas

Date:

Memelihara kucing tidak boleh dilakukan sembarang. Ada hal-hal yang harus diperhatikan termasuk soal makanan. Makanan kucing harus mengandung nutrisi yang dibutuhkan oleh kucing khususnya zat taurin dan asam amino. Umumnya, jenis makanan untuk hewan ini ada yang basah maupun kering.

Di pasaran pun tersebar beragam merk mulai dari harga yang mahal hingga murah. Kira-kira apakah ada makanan kucing yang murah namun mengandung semua nutrisi yang dibutuhkan? Berikut ini rekomendasi merk makanan kucing harga murah namun berkualitas. Sebelum itu, yuk kenali lebih dulu jenis beserta tips memilih makanan yang tepat!

JENIS MAKANAN KUCING

Makanan kucing merupakan makanan yang khusus diberikan dan dikonsumsi oleh kucing domestik.  Makanan ini dapat dibeli di tempat-tempat khusus hewan seperti pet shop, toko hingga pasar swalayan. Ada beberapa jenis makanan yang bisa diberikan kepada kucing, diantaranya sebagai berikut:

JENIS MAKANAN BASAH

Makanan Kucing Basah

Jenis makanan kucing basah ini biasanya berupa makanan kaleng yang mana mengandung setidaknya 75 – 78 persen air. Tidak hanya kaleng, makanan basah juga dijual dalam bentuk kantong plastik foil maupun sachet.

Makanan jenis basah dibuat dari daging berkualitas tinggi. Daging tersebut kemudian digiling dan ditumbuk hingga menjadi bubur. Meskipun memiliki kadar air tinggi, namun makanan ini kurang baik untuk kesehatan gigi.

Selain itu, makanan basah juga banyak  mengandung asam lemak tak jenuh yang bisa menyebabkan peradangan pada jaringan adiposa. Tetapi, jika dibandingkan dengan jenis makanan yang kering, makanan tipe ini bisa mengurangi masalah buang air kecil, diabetes, gagal ginjal, sembelit dan obesitas.

MAKANAN JENIS KERING

Rekomendasi Makanan Kucing Murah Tapi Berkualitas

Jenis makanan kering untuk kucing biasanya hanya mengandung 8-10 persen air. Pengolahan makanan ini dibuat dengan cara ekstrusi daging dengan tekanan dan suhu yang tinggi. Untuk harganya sendiri, makanan jenis ini harganya jauh lebih murah dibandingkan dengan jenis lainnya.

Jika makanan basah kurang baik untuk kesehatan gigi, maka jenis kering sangat baik untuk kesehatan gigi.  Selain itu, jenis makanan ini juga dapat mencegah deposito tartar pada kucing.

Jika dibandingkan dengan jenis makanan basah, makanan kering ini tidak mudah rusak dan dapat bertahan selama beberapa hari meskipun dibiarkan di dalam mangkuk. Hal itu berbeda jika makanan ini diberi lemak, maka akan menyebabkan makanan cepat tengik dan mengalami oksidasi.

MAKANAN VEGETARIAN

Makanan Kucing Benevo
Benevo

Makanan jenis ini khusus untuk kucing vegetarian yang kaya berbagai kandungan nutrisi seperti taurin dan asam arakidonat. Biasanya makanan jenis vegetarian yang ada di pasaran telah diberi label dari AAFOO (Association of American Feed Control Official). Pemberian tersebut menunjukkan bahwa makanan tersebut telah memenuhi persyaratan untuk profil gizi.

BUATAN SENDIRI

Rekomendasi Makanan Kucing Murah Tapi Berkualitas
homemade

Selain membeli makanan, banyak juga pemilik yang lebih memilih membuat sendiri makanan untuk kucing mereka. Biasanya makanan buatan sendiri ini umumnya terdiri dari beberapa bentuk seperti daging mentah atau yang telah dimasak, tulang, sayuran, dan suplemen seperti taurina dan multivitamin.

TIPS MEMILIH MAKANAN YANG TEPAT

Makanan harus mengandung beberapa nutrisi yang memang sangat dibutuhkan. Berikut ini tips memilih makanan yang tepat untuk kucing:

1. PILIH MAKANAN YANG MENGANDUNG TAURIN DAN ASAM AMINO

Salah satu nutrisi yang sangat penting bagi kucing adalah taurin. Taurin merupakan turunan dari asam amino yang tidak dapat dihasilkan oleh kucing. Salah satu makanan yang mengandung taurin terdapat pada daging.

Apabila kucing kekurangan zat taurin dalam tubuhnya, maka akan menyebabkan berbagai masalah kesehatan terutama pada mata seperti degenerasi retina, katarak, kehilangan penglihatan, dan kerusakan jantung

2. PILIH YANG MENGANDUNG PROTEIN HEWANI

Makanan kucing juga harus mengandung protein tinggi. Salah satu protein yang direkomendasikan adalah protein hewani. Protein hewani yang harus ada dalam kandungan makanan seperti daging ayam, tuna, ikan bonito, ikan salmon, telur, hati ayam, dan daging domba. Selain itu, sayuran dan oatmeal juga sangat bagus sebagai bahan untuk pembuatan makanan.

3. PILIH MAKANAN YANG RENDAH KANDUNGAN MAGNESIUM

Kandungan magnesium didalamnya tidak boleh tinggi. Jika terjadi demikian, maka akan menyebabkan gangguan saluran kencing pada kucing.

4. BERIKAN YANG SESUAI DENGAN UMUR KUCING

Tips selanjutnya yaitu pemberian makanan untuk kucing harus sesuai dengan umurnya. Untuk anak kucing biasanya membutuhkan asupan dengan protein tinggi, sedangkan kucing dewasa biasanya membutuhkan makanan yang rendah protein.

REKOMENDASI MERK MAKANAN KUCING

FELIBITE DRY FOOD

Rekomendasi Makanan Kucing Murah Tapi Berkualitas
Makanan Kucing ‘Felibite Dry Food’

Felibite merupakan merk makanan kucing yang dibuat dengan nutrisi yang seimbang seperti omega 3 dan omega 6 yang dapat menjaga kesehatan bulu, zat taurin untuk kesehatan mata dan yucca extract yang bisa mengurangi bau pada kotoran kucing.

Merk ini terbuat dari bahan baku ikan tuna dan seafood. Bentuk makanan dari merk ini yaitu bulat dan ikan. Selain itu, aroma dan rasa merk ini enak dan tidak berbau amis sehingga sangat disukai untuk semua jenis kucing.

Meskipun banyak kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan kucing, namun merk ini mengandung gandum dan jagung yang kurang baik untuk pencernaan kucing.

Harga makanan kucing FELIBITE DRY FOOD terupdate dapat dicheck dibawah ini:

ME-O CAT FOOD

me o Rekomendasi Makanan Kucing Murah Tapi Berkualitas
Merk ‘Me-O Cat Food’

Me-O Cat Food merupakan merk makanan kucing yang berasal dari Thailand. Merk ini mengandung banyak nutrisi yang baik bagi kucing seperti vitamin C, vitamin D, omega 3, omega 6, fosfor, dan kalsium. Konsumsi makanan ini secara rutin dipastikan kucing akan sehat.

Merk ini tersedia dalam beberapa varian rasa. Untuk kucing dewasa tersedia varian rasa mulai dari rasa sapi, ayam, ikan butal, tuna dan sayuran. Sedangkan untuk anak kucing tersedia varian rasa seafood. Untuk mendapatkan produk ini, pemilik kucing bisa membelinya di toko-toko online, pet shop hingga toko swalayan. Namun, hati-hati dengan produk palsu yang beredar di pasaran.

Merk ini bisa diberikan untuk semua jenis kucing. Namun, jika kucing yang dipelihara memiliki alergi lemak, maka jangan berikan makanan dari produk ini.

Harga makanan kucing Me-O Cat Food terupdate dapat dicheck dibawah ini:

FRISKIES MEATY GRILLS

Merk Friskies Meaty Grills merupakan merk makanan kucing yang bisa dikonsumsi untuk semua umur. Jenis makanan kucing merk ini yaitu kering dan basah. Friskies Meaty Grills tersedia dalam dua varian rasa yaitu tuna dan ayam.

Dalam merk ini mengandung karbohidrat, protein, serat, vitamin dan mineral yang sangat baik untuk kesehatan dan pertumbuhan kucing. Merk ini juga bisa untuk kucing yang mengalami gangguan pencernaan. Namun, jangan pernah berikan makanan dari merk ini untuk kucing yang sedang diet atau punya alergi tuna.

Harga makanan kucing FRISKIES MEATY GRILLS terupdate dapat dicheck dibawah ini:

WHISKAS

Rekomendasi Makanan Kucing Murah Tapi Berkualitas
‘Whiskas’

Merk Whiskas merupakan salah satu brand makanan kucing yang paling populer dan banyak dijumpai karena harganya yang terjangkau namun berkualitas dari segi nutrisi. Merk ini mengandung vitamin E dan A yang sangat diperlukan oleh kucing.  Akan tetapi, merk ini juga mengandung jagung dan gandung yang kurang baik untuk kucing yang mengalami gangguan pencernaan. Tidak hanya itu, Whiskas juga mengandung gluten.

Sama seperti merk Friskies, Whiskas juga tersedia dalam jenis basah dan kering. Untuk varian rasanya, produk ini tersedia mulai dari rasa  ocean fish, tuna dan mackarel fish. Makanan kucing merk ini bisa dikonsumsi oleh kucing dewasa maupun anak.

Harga makanan kucing Whiskas terupdate dapat dicheck dibawah ini:

MAXI PREMIUM CAT FOOD

Maxi Cat Food merupakan merk makanan kucing yang biasanya dicari untuk jenis anak bulu yang mengandung beberapa nutrisi yang dapat meningkatkan nafsu makan. Nutrisi-nutrisi yang ada dalam merk Maxi premium cat food seperti kalsium, vitamin A, vitamin D3, vitamin C, vitamin E, omega 3, dan omega 6. Tidak hanya itu, merk ini mengandung L-Lysine yang baik untuk kekebalan tubuh. Ada juga kandungan yucca ekstract yang dapat mengurangi bau pada kotoran kucing.

Bentuk makanan dari merk Maxi premium cat food ini adalah bulat dengan tekstur yang lembut. Merk ini tersedia dalam dua rasa yaitu rasa ayam dan tuna. Namun, jika kucing memiliki alergi tuna, jangan berikan makanan dari merk ini.

Harga makanan kucing MAXI PREMIUM CAT FOOD terupdate dapat dicheck dibawah ini:

PROPLAN

Merk Proplan merupakan merk makanan kucing yang mengandung nutrisi yang seimbang seperti vitamin A, vitamin C, vitamin E, omega 3, omega 6 dan protein tinggi. 

Merk ini juga mengandung 25 persen lemak yang lebih rendah dibandingkan merk lainnya. Oleh karena itu, merk ini sangat cocok untuk kucing yang ingin menurunkan berat badan. Biasanya, makanan dari Proplan ini dikonsumsi oleh kucing pascasteril untuk menghindari obesitas.

Proplan memiliki berbagai jenis makanan yang sesuai dengan kondisi kucing seperti Delicate Optirenal untuk kesehatan ginjal dan House Cat untuk kucing indoor.

Harga makanan kucing PROPLAN terupdate dapat dicheck dibawah ini:

EQUILIBRIO

Rekomendasi Makanan Kucing Murah Tapi Berkualitas
Merk ‘Equilibrio’

Equilibrio merupakan merk makanan kucing yang berasal dari Brazil yang termasuk jenis kering. Merk ini mengandung 35 persen protein dan 20 persen lemak sehingga bermanfaat untuk proses penambahan berat badan.  Tidak hanya itu, merk ini juga memiliki kandungan omega 3 dan omega 6 yang baik untuk kesehatan gigi kucing.  Ada pula kandungan  ekstrak yucca schidigera yang bermanfaat untuk mengurangi bau kotoran pada kucing dan anti hariball. Meskipun makanan dari merk ini kering, namun teksturnya lembut dan mudah dikunyah kucing.

Harga makanan kucing EQUILIBRIO terupdate dapat dicheck dibawah ini:

ROYAL CANIN HAIR & SKIN

Royal Canin Hair & Skin merupakan merk makanan kucing yang berasal dari Perancis yang populer dengan kualitas dan harganya yang cukup menguras kantong. Biasanya makanan dari merk ini digunakan untuk masalah bulu rontok pada kucing. Tidak hanya itu, merk ini juga bisa melebatkan dan memanjangkan kuku semua jenis kucing, baik kucing domestik maupun ras tertentu.

Penggunaan makanan dari merk Royal Canin Hair & Skin biasanya di rekomendasikan oleh para dokter hewan Indonesia. Meski begitu, harga dari merk ini cukup mahal.

Harga makanan kucing ROYAL CANIN HAIR & SKIN terupdate dapat dicheck dibawah ini:

BOLT

Rekomendasi Makanan Kucing Murah Tapi Berkualitas
Pakan Kucing Merk Bolt

Bolt merupakan satu diantara merek makanan kucing yang mempunyai kualitas tinggi. Dalam pengemasannya, makanan akan dihidangkan dalam sebuah kemasan warna ungu dan warna kuning dan diperlengkapi dengan bermacam penjelasan. Yang membandingkan keduanya hanya wujud pakannya saja, sedang rasa yang disajikan cuman terdiri dari 1 variasi saja. Khusus paket warna hijau isinya berupa ikan, sementara yang kuning isinya berupa donat.

Bila dibanding dengan merek yang lain, Bolt memang dibanderol pada harga lebih mahal. Untuk satu paket makanan kucing Bolt dengan berat 20 kg, pasar memberi harga kurang lebih 300 ribuan. Jika berasa berkeberatan pada harga itu, anda bisa beli versus repack pada harga sektiar 20 ribuan saja per kg. Walau harga lumayan tinggi, tetapi kualitas yang dijajakan tidak kaleng kaleng.

Bahkan juga seringkali, beberapa anggota komunitas kucing akan memberi referensi makanan terbaik untuk hewan berbulu kesayangannya. Dari sekian jumlahnya brand yang disebut, tentunya Bolt akan masuk jadi merek paling favorit dan sedang ramai dibahas. Karena, pakan satu ini di claim sanggup memberi segudang manfaat saat dikasih ke si kucing.

Sesuai claim yang dibahas awalnya, beberapa pemilik kucing bisa juga menyaksikan ada perubahan positif saat sebelum dan setelah konsumsi Bolt. Bahkan juga faedah itu bisa disaksikan secara nyata, di mana kulit si kucing yang terlihat sehat yang bercahaya bak memperoleh perawatan khusus dari salon. Disamping itu, kandungan didalamnya menolong mempertajam pandangan sang kucing.

Manfaat yang lain diberi oleh Bolt ibarat terjaganya kesehatan gigi, menambah sistem ketahanan tubuh, sampai mengurangi si kucing dari mudahnya terserang penyakit saluran kemih atau umum disebutkan FLUTD. Bila dari sisi kualitas tak perlu dipertanyakan, lantas bagaimanakah dari segi rasa ? Bolt mendatangkan rasa tuna dengan variasi dua bentuk makanan kucing yang berlainan, yakni bentuk donat dan bentuk kible ikan.

Tidak hanya dari memiliki bentuk yang menggemaskan, si pemilik dimanja dengan wewangian yang dibuat dari makanan kucing Bolt. Karena berbau pakannya ini sama dengan berbau kacang almond karamel, hasilkan kesan-kesan berlainan dari umumnya merek yang lain yang bau sedikit amis. Bila digenggam, pakan satu ini terlihat lebih empuk yang tentu saja berasa baik untuk pencernaan sang kucing.

Pakannya berasa empuk dan tidak sakiti gigi, sebuah kelebihan yang perlu dihargai. Masalahnya ada banyak merek makanan untuk kucing yang mempunyai struktur begitu keras serta keluarkan suara keras saat terkunyah oleh giginya yang tajam. Dibanding menyakiti hewan piaraan dengan pakan memiliki tekstur keras, nampaknya sekarang waktunya untuk berpindah memakai produk dengan kualitas terbaik seperti Bolt.

Berdasar dari pembahasan pada kemasannya, Bolt mengakui bila produknya mempunyai segudang nutrisi baik yang dibutuhkan untuk hewan piaraan. Beberapa nilai nutrisi itu terbagi dalam serat kasar optimal 4%, protein kasar minimum 28%, lemak kasar minimum 9%, dan tingkat kelembapannya optimal 10%. Dengan semua penawaran nilai gizinya, tidaklah heran bila beberapa pencinta kucing merekomendasikan makanan kucing Bolt sebagai produk favorit.

Bolt sebagai pakan khusus kucing yang banyak direkomendasikan oleh beberapa pecinta kucing. Tidak cuma rasanya yang demikian disukai oleh si kucing, tetapi gizi yang disajikan cukup lengkap untuk penuhi keperluan gizinya dan sama dengan dasar harga yang ditawarkan. Pakan kucing berkualitas satu ini sanggup tingkatkan selera makan, hingga para pemiliknya malas untuk berpindah ke makanan selain bolt.

Nah itulah ulasan mengenai jenis makanan dan tips memilih yang tepat untuk kucing. Di samping itu ada beberapa rekomendasi merk yang berkualitas.  Dengan adanya ulasan ini bisa menjadi pengetahuan awal bagi kalian tentang jenis, tips dan merk makanan kucing sebelum memutuskan untuk memeliharanya.

Share post:

More like this
Related