Belajar Menjadi Seorang Pemimpin yang Disegani atau Boss yang Ditakuti

Date:

Apakah Anda memiliki seorang figur pemimpin yang sangat Anda kagumi? Atau apakah Anda pernah punya bos yang menakutkan?

Dua pertanyaan di atas sepertinya sudah cukup memberikan sedikit penjelasan tentang apa perbedaan mendasar dari seorang pemimpin dan seorang bos. Jika saat ini Anda sedang belajar untuk menjadi seorang pemimpin terdapat beberapa hal yang harus Anda pelajari terlebih dahulu.

Seorang Pemimpin Besar Selalu Tetap Bersikap Positif

Seorang Pemimpin Besar Selalu Tetap Bersikap Positif

Bahkan di situasi terburuk sekalipun seorang pemimpin harus selalu bisa menunjukkan sikap yang positif. Sikap positif itu menular dan seorang pempimpin besar tentunya tahu bahwa sikap positifnya akan memberikan harapan kepada para bawahannya.

Yang harus dilakukan:

  • Ketika menghadapi tantangan besar, cobalah untuk membagi-baginya menjadi beberapa tantangan dengan skala lebih kecil dan cobalah untuk menyelesaikannya satu persatu.
  • Selalu belajar dari kesalahan dengan tekad untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama.

Seorang Pemimpin Besar Selalu Terlihat Percaya Diri

Jangan menyalah artikan sifat percaya diri sebagai sikap berpuas diri dan sombong. Anda ingin orang melihat Anda sebagai sosok yang inspiratif karena seorang pemimpin besar selalu terlihat percaya diri kapanpun dan dimanapun.

Yang harus dilakukan:

  • Cobalah melatih kepercayaan diri dengan hal-hal kecil seperti cara duduk, cara berjalan dan cara berpakaian.
  • Buatlah daftar tentang hal yang Anda sukai mengenai diri Anda, hal ini juga membantu Anda menjadi lebih percaya diri.

Seorang Pemimpin Memilik Selera Humor Yang Baik

Mungkin Anda tidak tahu bahwa menjadi seseorang yang memiliki selera humor yang baik ternyata dapat membantu para bawahan Anda untuk bekerja lebih relaks tanpa tekanan dengan begitu kualitas kerja juga menjadi lebih baik dan produktifitaspun meningkat.

Yang harus dilakukan:

  • Cobalah belajar menertawakan diri sendiri dengan menceritakan kisah tentang kesalahan-kesalahan Anda di masa lalu dan bagi pengalaman itu dalam bentuk gurauan.
  • Tetaplah menjadi seorang pengamat, pelajari beberapa humor lucu yang Anda dengar untuk kemudian Anda sampaikan kembali.

Seorang Pemimpin Akan Menerima Kekalahan Dan Bangkit Kembali

Seorang Pemimpin Akan Menerima Kekalahan Dan Bangkit Kembali

Pemimpin sejati tahu kapan harus mengaku kalah tapi bukan berarti itu adalah akhir segalanya melainkan sebuah titik permulaan untuk kembali bangkit.

Yang harus dilakukan:

  • Jika hal ini terjadi jangan langsung terpuruk tapi analisa mengapa dan bagaimana hal tersebut terjadi.
  • Buat daftar hal-hal yang harus Anda lakukan agar hal yang sama tidak akan terulang kembali.

Seorang Pemimpin Anda Seorang Pendengar yang Baik

Pemimpin sejati tak hanya tahu tentang bagaimana memberi perintah tapi juga tahu bagaimana menjadi seorang pendengar yang baik dan membantu memberikan solusi terbaik jika diperlukan.

Yang harus dilakukan:

  • Selalu jalin komunikasi yang baik dengan bawahan sehingga mereka juga akan lebih nyaman ketika harus berbicara dengan Anda.
  • Untuk menjadi seorang pendengar yang baik, Anda harus belajar untuk tidak memotong pembicaraan bawahan Anda. Hal ini merupakan sebuah penghargaan kepada mereka.

Seorang Pemimpin Tahu Bagaimana dan Kapan Harus Mendelegasikan Pekerjaan

Tak peduli seberapa hebat dan pintarnya Anda, Anda tak bisa melakukan semua pekerjaan sendiri. Mendelegasikan pekerjaan tak hanya membuat Anda lebih mudah fokus terhadap pekerjaan yang lebih penting tapi juga memberikan kepercayaan dan kesempatan untuk bawahan berkontribusi.

Yang harus dilakukan:

  • Pelajari kelebihan dan kekurangan masing-masing pegawai Anda.
  • Sering-seringlah berbincang-bincang dengan bawahan Anda untuk mengetahui lebih jauh tentang mereka.

Seorang Pemimpin Akan Membantu Orang Disekitarnya Untuk Berkembang

Seorang pemimpin tidak akan segan-segan membagi ilmunya dan dengan senang hati memberikan kesempatan kepada bawahannya untuk mencapai kesuksesan.

Yang harus dilakukan:

  • Selalu luangkan waktu untuk berbicara empat mata dengan bawahan Anda untuk mencari tahu potensi mereka.
  • Cari tahu apa yang menjadi kendala para bawahan Anda dan bantu untuk mengarahkan mereka.

Seorang Pemimpin Akan Bertanggung Jawab dan Bukannya Melemparkan Kesalahan

menjadi seorang leader

Salah satu tanggung jawab seorang pemimpin adalah bertanggung jawab terhadap sebuah kegagalan walaupun kegagalan dan walaupun itu merupakan kesalahan yang dibuat oleh bawahan tapi sudah menjadi tugas seorang pemimpin untuk memastikan hal tersebut seharusnya tidak terjadi.

Yang harus dilakukan:

  • Jangan langsung menyalahkan bawahan Anda tapi tanya diri Anda sendiri apa kontribusi Anda sehingga hal tersebut bisa terjadi, mungkin Anda tidak memberikan instruksi dengan jelas atau Anda salah memilih orang untuk melakukan pekerjaan tersebut atau yang lainnya.
  • Belajar untuk bertanggung jawab tidak mudah tapi itu adalah kunci pemimpin sejati.

Baca Juga: Surat Lamaran Kerja: Contoh dan Panduan Lengkap

Semua orang bisa menjadi bos tapi hanya mereka yang tahu bagaimana caranya memimpin dan memperlakukan bawahan dengan baik adalah mereka yang berpotensi menjadi pemimpin. Tidak mudah memang menjadi seorang pemimpin tapi bukan berarti tidak mungkin asalkan Anda mau terus belajar untuk menjadi seorang pemimpin.

Share post:

More like this
Related